NEWS
DETAILS
Rabu, 02 Sep 2020 16:46 - Sumut Honda Bikers

Pandemi Covid-19 yang belum kunjung usai tidak menyurutkan beberapa Agen Tunggal Pemegang Merk (ATPM) untuk menumbuhkan geliat dunia otomotif roda dua di Tanah Air. Dimana untuk meningkatkan daya beli masyarakat yang sedang melemah saat pandemi,  sejumlah brand sudah mulai terlihat gregetnya, khususnya di awal semester kedua ini.

Paling gres PT Astra Honda Motor (AHM) yang tampak sudah mulai agresif di bulan Juli hingga Agustus 2020 ini.  Bayangkan, tiga motor langsung diluncurkan di gaspoll di awal semester dua ini, sebut saja Honda CT125 yang hadir sebagai ikon sepeda motor bebek trekking yang mudah dikendarai setiap hari, sekaligus nyaman untuk menemani aktivitas trekking saat menikmati alam. Dengan desain yang tangguh dan modern, Honda CT125 mewujudkan gaya berkendara yang simpel dan unik.

Selain itu ada Honda CBR1000RR-R Fireblade yang hadir sebagai episentrum filosofi Total Control. Dimana  supersport berperforma tinggi ini memberikan pengendalian sempurna dan sensasi berkendara yang memacu adrenalin layaknya motor MotoGP yang dapat digunakan di jalan raya. Terinspirasi dari Honda RC213V MotoGP dan RC213V-S, Honda CBR1000RR-R Fireblade juga mengusung desain aerodinamis dan agresif yang melegenda dari motor supersport Honda

Motor selanjutnya supersport Honda CBR250RR SP Quick Shifter Special Edition Garuda x Samurai yang hadir dengan desain menarik yang mewakili sejarah serta budaya Indonesia dan Jepang. Kesan istimewa langsung terasa, karena dirilis terbatas hanya 75 unit untuk tahap pertama bagi konsumen yang menginginkan kebanggan lebih dalam berkendara.

Leo Wijaya, VP Director PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumut mengungkapkan, kehadiran tiga produk baru ini merupakan upaya Honda  menjawab kebutuhan pecinta setianya di Tanah Air yang menginginkan motor dengan fitur terbaik, memberikan sensasi berkendara menyenangkan, dan mengekspresikan ragam gaya hidup di berbagai kondisi jalan.

Sementara itu Gideon Budiharjo, Marketing Director PT Indako Trading Coy mengungkapkan, dengan semangat Satu Hati pihaknya meyakini jajaran produk baru ini akan mendapat tempat di hati pecinta motor Honda. Karena selain hadir dengan jajaran motor berkualitas tinggi, dukungan layanan purna jual terbaik juga menjadi keunggulan bisnis sepeda motor Honda.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK